Rutan Kebumen Terus Latih Warga Binaan Kembangkan UMKM, Fokus pada Kerajinan Pelepah Pisang

    Rutan Kebumen Terus Latih Warga Binaan Kembangkan UMKM, Fokus pada Kerajinan Pelepah Pisang

    Kebumen - Rutan Kebumen terus memberikan pelatihan dan pembinaan kepada warga binaan untuk mengembangkan UMKM, salah satunya adalah kerajinan pelepah pisang. Warga binaan Rutan Kebumen dilatih untuk membuat berbagai produk kerajinan dari pelepah pisang, seperti tali yang nantinya dirajut menjadi tas. Selasa (20/1).

    "Program ini merupakan salah satu upaya Rutan Kebumen untuk meningkatkan kemampuan warga binaan dalam bidang UMKM, sehingga mereka dapat menjadi mandiri dan memiliki kemampuan untuk mencari nafkah setelah bebas nanti, " ujar Kepala Rutan Kebumen, Pramu Sapta.

    Kasubsi Pelayanan Tahanan, Anas Syaefudin, menambahkan bahwa program ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup warga binaan. "Dengan adanya program ini, warga binaan dapat memiliki kemampuan untuk menciptakan produk yang bernilai ekonomis dan dapat meningkatkan pendapatan mereka, " ujar Anas Syaefudin.

    A, perwakilan warga binaan yang mengikuti program pembinaan ini, menyatakan bahwa ia sangat senang dan berterima kasih atas kesempatan yang diberikan. "Saya sangat senang bisa mengikuti program ini, saya dapat belajar membuat kerajinan pelepah pisang dan saya berharap dapat menjadi mandiri setelah bebas nanti, " ujar Agnes.

    Program ini merupakan salah satu contoh implementasi dari konsep pemasyarakatan yang memberikan pendidikan serta pelatihan untuk merubah warga binaan menjadi manusia yang lebih baik. "Tujuan kami adalah mengembalikan warga binaan ke masyarakat sebagai manusia yang lebih baik, dengan kemampuan dan keterampilan yang dapat membantu mereka menjadi mandiri dan produktif, " ujar Pramu Sapta. 

    Rita Puspita Dewi

    Rita Puspita Dewi

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Kebumen Kembali Panen Terong: Hasilkan...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Kebumen Laksanakan Sambang dan Koordinasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Gus Yaqut Bungkam Soal Status Tersangka Korupsi Kuota Haji
    Menteri Keuangan Respons Pengunduran Diri Dirut BEI: Bentuk Tanggung Jawab
    Pungli PKL Undip Pleburan: Disdag Semarang Ungkap Motif Oknum Ormas
    Dirut BEI Mundur Pasca IHSG Longsor, Berharap Pulihkan Kepercayaan Pasar
    Yayasan Angling Dharma Bantah Terlibat Pungli PKL Pleburan

    Ikuti Kami